Dukung Kegiatan Diwilayah, Babinsa Bersama Warga Bersihkan Halaman Masjid

    Dukung Kegiatan Diwilayah, Babinsa Bersama Warga Bersihkan Halaman Masjid
    (Foto istimewa) Babinsa Gotong Royong Bersama Warga

    KUDUS - Dalam meningkatkan hubungan silaturahmi yang erat terhadap warga binaan, Babinsa Koramil 05/Mejobo Serma Rusdi bersama warga Masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan di lingkungan Masjid Al Ma’mur di Desa Jepang Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus, Selasa (11/04/2023).

    Di sela kegiatannya, Serma Rusdi mengatakan bahwa kami selaku Babinsa akan terus berupaya untuk terus mendukung dan membantu masyarakat dalam menjaga fasilitas umum dan sarana lainnya di wilayah binaan, salah satunya sarana tempat ibadah.

    “Babinsa memiliki tugas di wilayah untuk membantu dan manunggal serta membaur dengan masyarakat untuk berbuat yang terbaik bersama warga, termasuk kegiatan bersama sama dalam pembersihan masjid”, ujarnya.

    Ia juga menambahkan, kebersamaan dengan masyarakat sudah menjadi bagian dari tugas pokok sebagai upaya kemanunggalan untuk membantu warga meningkatkan kerukunan umat dan kehidupan beragama yang damai dan harmonis.

    “Selama ini gotong royong, kerja bakti bersama sudah menjadi budaya dimana kebersamaan dengan masyarakat sudah terjalin dengan baik, ”imbuhnya.

    Selain untuk tempat ibadah, kegiatan ini juga untuk menjalin kedekatan dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat, serta menjaga hubungan baik antara TNI dan rakyat, sekaligus meningkatkan kerjasama melalui prinsip gotong royong, pungkasnya.

     

    Redaktur : Pendim 0722/Kudus

    kudus jateng kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    Mengatasi Kesulitan Rakyat, Kodim 0722/Kudus...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kesetabilan Harga Sembako, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodim 0722/Kudus Kedatagan Tim Harpal Pati Denpal IV/3 Salatiga
    MA Kabulkan Peninjauan Kembali (PK) Apartemen Gardenia Bogor
    97 Calon Siswa Tamtama PK Gelombang I  Tahun 2025 Laksanakan Tes Skrining POM Lanud Sultan Hasanuddin
    Hendri Kampai: Menteri KKP Sebut Pagar Laut Tangerang Ilegal, Penegakan Hukum Terhadap Pelaku Ditunggu Rakyat
    Dandim 1710/Mimika Tinjau Langsung Kondisi Pos Di Pedalaman Koramil 1710-06/Agimuga

    Ikuti Kami